LogoDIGINATION LOGO

Diajeng HijUp: Di Era Digital, Semua Orang Bisa Jadi Pengusaha

author Oleh Ana Fauziyah Senin, 30 Oktober 2017 | 07:21 WIB
Share
Di era digital yang memudahkan banyak orang untuk mengakses internet, menjadi pengusaha sukses dan mampu memberdayakan banyak orang bukanlah suatu hal mustahil
Share

Di era digital yang memudahkan banyak orang untuk mengakses internet, menjadi pengusaha sukses dan mampu memberdayakan banyak orang bukanlah suatu hal mustahil. Hal tersebut disampaikan oleh Diajeng Lestari, CEO HijUp saat diwawancarai Digination.id pada peringatan Sumpah Pemuda, Sabtu (28/10) di Istana Bogor.

“Era internet ini sangat terbuka. Siapapun bisa jadi pengusaha dan berjualan lewat berbagai lini,” ucap perempuan yang juga istri dari CEO Bukalapak.com, Achmad Zaky. Menurut Diajeng, anak muda yang ingin menjadi pengusaha bisa memulai dari berjualan sesuatu yang kecil dulu.

Diajeng menilai bahwa untuk membangun negara, pemuda tidak boleh hanya mengandalkan pemerintah. Jika para pemuda ingin maju, maka harus memberdayakan diri sendiri lebih dulu. “Kita harus menjadi pengusaha-pengusaha kuat yang bisa mengeskplorasi banyak potensi, memberdayakan banyak orang, dan bisa menjual ke luar negeri juga,” ujar Diajeng.

Sebagai bangsa yang heterogen, Indonesia dianggap sebagai miniatur global. Diajeng berharap nantinya akan muncul banyak pengusaha muda yang mampu memberdayakan berbagai macam potensi yang ada di Indonesia. “Indonesia itu market-nya luas sekali. Semoga kita bisa menjadi tuan rumah di negara sendiri karena jika Indonesia kuat, maka Indonesia juga bisa kuat di pasar global,” tegas Diajeng.

  • Editor: Wicak Hidayat
TAGS
LATEST ARTICLE