LogoDIGINATION LOGO

3 Jurus Agar Terhubung Dengan Konsumen

author Oleh Sukindar Jumat, 25 Mei 2018 | 10:29 WIB
Share
Tingkat keberhasilan strategi digital yang dilakukan oleh kebanyakan merek dan perusahaan bergantung pada tahap perencanaan dan eksekusinya
Share

Tingkat keberhasilan strategi digital yang dilakukan oleh kebanyakan merek dan perusahaan bergantung pada tahap perencanaan dan eksekusinya.

Startegi pemasaran digital lebih terlihat seperti ilmu dari pada seni, oleh karenanya merek-merek mulai banyak menggunakan eksekusi premium pada hal-hal yang mereka ketahui.

Dalam wawancaranya bersama INC, Joe Puglisi, yang merupakan veteran di bisnis olah raga, menyebutkan bahwa hal yang paling penting untuk dilakukan adalah jangan terlalu serius dan memikirkan pelanggan terlebih dulu.

Untuk melakukannya, terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan oleh perusahaan agar terhubung dengan para pelanggan dengan strategi digitalnya.

Inspirasi Orang Untuk Membagikan Konten Kita

Menginspirasi orang bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Merek harus berpikir keras tentang hal-hal yang mendasari orang-orang berinteraksi dengan hal-hal yang mereka sukai.

Hal yang dimaksudkan termasuk identitas, emosi, dan informasi, yang bisa membuat orang-orang masih terngiang-ngiang meski hadir sudah cukup lama.

Ekonomi digital telah memaksa banyak merek untuk bercermin dan melihat kenyataan tentang bagaimana orang-orang akan merasakan hal tersebut.

Mereka merupakan kepingan yang harus dihubungkan melalui konten kreatif dengan orang-orang yang mau berpikir untuk berkomunikasi.

Baca Juga:
idEA Paparkan strategi digital Perluas Pasar Lewat E-Commerce

Jangan Terlalu Serius

Seperti apa yang dikatakan oleh Puglisi, pemasaran digital benar-benar hanya sebuah iklan. Jika merek terlalu serius, maka konsumen pun tidak akan menyukainya.

Puglisi menegaskan bahwa berhubungan dengan konsumen membutuhkan tingkat kesembronoan. Tidak ada orang yang mau dipromosikan oleh orang yang terlalu serius atau tidak suka lelucon.

Berikan Pengalaman Premium Kepada Konsumen Modern

Hampir semua perusahaan sudah mulai memanfaatkan ekosistem digital baru untuk memberikan pengalaman berharga dan bermakna bagi penggemarnya, yang tentu juga mendorong pendapatannya.

Oleh karenanya, perusahaan harus berpikir layaknya penerbit inovatif bukan seperti pemasar lama dalam terhubung dengan konsumen.

Perusahaan harus fokus pada pendekatan premium untuk memperoleh peningkatan konsumen jangka panjang, dari pada pertumbuhan sementara.

Pendekatan ini sangat perlu dilakukan mengingat banyaknya kebutuhan yang dimiliki konsumen, yang bahkan terus meningkat dari waktu ke waktu.

  • Editor: Wicak Hidayat
  • Sumber: INC
TAGS
LATEST ARTICLE