Grab menjalin kerja sama strategis di bidang transportasi bersama Primer Koperasi Angkatan Udara (PRIMKOPAU). Dengan kerjasama tersebut, Grab kini resmi melayani para penumpang yang tiba di Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara Bandung dan mengantarakan mereka ke tempat tujuan.
“Kami melihat kehadiran Grab secara resmi di bandara Husein Sastranegara bersama PRIMKOPAU dapat mendukung visi Bandung menuju smart city dengan menyediakan kemudahan akses kepada pelanggan untuk menikmati layanan GrabCar dari bandara ke tujuan mereka di kota Bandung dan sekitarnya,” tutur Ridzki Kramadibrata, Managing Director Grab Indonesia.
Sementara Kolonel M. Iman Handoyo, Danlanud Husein Sastranegara menyatakan kerjasama strategis dengan Grab tersebut diharap dapat membuka lebih banyak akses kepada pelanggan dan masyarakat Bandung kepada jenis transportasi untuk memberikan yang terbaik bagi para pengunjung Bandara Internasional Husein Sastranegara.
“Kami akan terus bekerja lebih keras untuk menopang sistem transportasi yang ada di bandara dan semoga dapat menjadi contoh yang baik bagi kehadiran layanan pemesanan transportasi berbasis online di lokasi-lokasi fasilitas umum di Indonesia,” tambah Iman.
Eko Prihadi, Executive General Manager Kantor Cabang Utama Bandara Internasional Husein Sastranegara, PT Angkasa Pura II menambahkan melalui kehadiran Grab secara resmi di Bandara Husein Sastranegara bersama PRIMKOPAU, ia berharap dapat memberikan kemudahan para pengunjung bandara untuk mendapatkan layanan transportasi darat yang aman, nyaman dengan harga yang pasti dan terjangkau.