Tingkatkan Pelayanan, Blibli Bangun Gudang Baru di Surabaya

Oleh: Desy Yuliastuti
Rabu, 15 November 2017 | 03:45 WIB
Blibli

Blibli.com sebagai brand e-commerce asli Indonesia mengalami pertumbuhan signifikan selama kurun waktu 6 tahun sejak berdiri di tahun 2011. Untuk tahun ini saja tercatat terjadi peningkatan bisnis sekitar tiga kali dibanding tahun lalu.

Selaras dengan pertumbuhan usaha Blibli.com, pengadaan ruang untuk pusat pendistribusian barang seperti Gudang Barang (Warehouse) dan Gudang Transit (HUB) di berbagai titik wilayah adalah hal yang sangat mutlak, dikarenakan pengadaan ini dapat menghemat jarak tempuh dan waktu pengiriman barang ke pelanggan.

Lisa Widodo selaku Senior Vice President of Operations & Product Management Blibli.com menyatakan, “Tantangan pengiriman di Indonesia adalah letak geografis dan juga infrastruktur sehingga biaya logistik dan pengiriman sangat tinggi. Namun kami mengambil langkah strategis dengan membuka satu Warehouse baru di Surabaya dan satu Mother HUB (Pusat Gudang Transit) di Jakarta pada awal November lalu. Pembukaan dinilai sebagai langkah yang tepat dan dilaksanakan di waktu yang tepat untuk menghadapi promo akhir tahun dan bisnis tahun 2018.”

Warehouse yang di bangun di lahan seluas 7 hektar dan dengan luas bangunan sekitar 5 hektar merupakan salah satu warehouse e-commerce terbesar di Asia Tenggara dan diharapkan mampu untuk menampung pesanan untuk pelanggan di wilayah Jawa, Indonesia Tengah dan Timur. Sedangkan Mother HUB seluas 2,300 m2 disaat bersamaan juga telah dibuka di wilayah Angke, Jakarta yang letaknya cukup dekat dengan Bandar Udara Soekarno Hatta agar memudahkan pengiriman ke luar kota. Jadi total sekarang Blibli.com memiliki 7 Warehouse yang tersebar di Medan, Jakarta, Tangerang, dan Surabaya serta memiliki 14 HUB yang tersebar diseluruh wilayah Indonesia.

Konsep Warehouse Blibli.com di design tidak hanya untuk menampung produk trading Blibli.com namun juga terbuka untuk menampung barang-barang consignment dari para merchant. Jadi Blibli.com membantu para merchant yang tidak memiliki tempat penyimpanan barang, dengan memanfaatkan konsep ini.

“Komitmen Blibli.com untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan juga terus kami buktikan dan kami wujudkan, sehingga dalam waktu dekat kami sudah merencanakan untuk menambah jumlah Warehouse dan juga HUB kami diseluruh wilayah penting di seluruh Indonesia.” tutup Lisa.