Dropship merupakan metode di mana penjual tidak melakukan proses produksi dan pengiriman barang. Penjual hanya perlu memajang produk dan melayani pemesanan. Proses pengiriman akan dilakukan oleh supplier. Bagi Anda yang memiliki modal terbatas, menjalankan bisnis online dengan sistem dropship memiliki banyak keuntungan sebagai berikut:
1. Tidak Butuh Modal Besar
Sistem dropship memungkinkan Anda tidak mengeluarkan uang sepeser pun untuk memulai usaha. Anda hanya perlu pulsa dan kuota data untuk menjalankan usaha. Sebagai pengecer, Anda hanya perlu memajang produk secara online melalui platform media sosial seperti Facebook, Instagram, atau WhatsApp.
2. Tidak Butuh Biaya Operasional
Biaya operasional usaha dropship sangat kecil bahkan tanpa biaya sedikitpun. Jika usaha konvensional harus mengeluarkan biaya gedung, listrik, dan sewa tempat, bisnis dropship hanya butuh biaya koneksi internet saja.
3. Praktis
Menjalankan bisnis e-commerce dengan sistem dropship sangat mudah dilakukan. Anda tidak perlu mengurus produksi, pengemasan, dan pengiriman barang ke konsumen.
4. Lokasi Fleksibel
Bisnis dropship dapat dijalankan dari mana saja asalkan ada koneksi internet. Selama Anda dapat berkomunikasi dengan pemasok dan pelanggan dengan mudah, Anda dapat menjalankan dan mengelola bisnis Anda.